Persiapkan Dirimu untuk UTBK 2021

Persiapan UTBK 2021

Pelaksanaan UTBK 2021 semakin dekat! Bagi kamu yang ingin mengikuti UTBK 2021 penting untuk mengetahui apa saja hal yang perlu disiapkan.

Syarat dan Ketentuan Penggunaan Telkomsel Poin di Sekolah.mu

Nikmati kemudahaan mengikuti program belajar dan pelatihan di Sekolah.mu dengan menukarkan Telkomsel Poin dengan voucher potongan harga sebesar 15% dan 30%. Segera manfaatkan Telkomsel Poin milikmu untuk mengikuti berbagai program belajar yang berkualitas dan sesuai dengan kebutuhanmu. Cara Menukarkan Poin dengan Voucher Potongan Harga Install dan jalankan aplikasi My Telkomsel Registrasi atau login ke dalam aplikasi My Telkomsel Setelah berhasil login, kemudian pilih menu POIN pada bagian bawah tampilan aplikasi Scroll ke bawah dan pilih kategori Belajar dari Rumah Pilih voucher dari Sekolah.mu sebesar 15% atau 30% sesuai keinginanmu Pilih Tukarkan Poin dan konfirmasi pilihanmu dengan tombol Ya dan Pergi ke Halaman Hadiah Periksa Kotak Masuk yang terdapat pada sudut kanan atas aplikasi Pilih pesan Redeem Poin Berhasil yang terbaru Kamu akan menemukan kode voucher yang dapat digunakan di Sekolah.mu. Cara Menggunakan Kode Voucher di Sekolah.mu Login ke aplikasi Sekolah.mu atau kunjungi www.sekolah.mu Masuk atau Daftar di aplikasi atau website Sekolah.mu Jika pengguna baru, maka harus menyelesaikan proses pendaftaran Jika pengguna lama, silakan masuk menggunakan email dan password yang sudah pernah didaftarkan Pilih program belajar atau pelatihan yang Kamu inginkan Pilih Ikut Program dan Pilih Lanjut Pembayaran Pilih Punya Kode Beasiswa/Referral? dan masukkan kode voucher yang Kamu miliki Pilih Gunakan dan harga akan berkurang secara otomatis sesuai persentase Selesaikan proses pembayaran dan temukan program yang sudah Kamu beli di menu Programmu. Syarat dan Ketentuan Voucher 15% Voucher hanya berlaku untuk 1 kali pembelian Voucher hanya berlaku untuk harga dasar program, tidak dapat digunakan untuk add on Masa berlaku voucher hingga 31 Desember 2021 Voucher tidak dapat diuangkan Program yang telah dibeli tidak dapat ditukar Berlaku untuk program dengan minimal harga Rp 50,000 Voucher 30% Voucher hanya berlaku untuk program yang diselenggarakan oleh Sekolah.mu 1 Voucher hanya berlaku untuk 1 kali pembelian Voucher hanya berlaku untuk harga dasar program, tidak dapat digunakan untuk add on Masa berlaku voucher hingga 31 Desember 2021 Voucher tidak dapat diuangkan Program yang telah dibeli tidak dapat ditukar Berlaku untuk program dengan minimal harga Rp 50,000 Berikut Cara Mudah Menukarkan Telkomsel Poin di Sekolah.mu Punya Pertanyaan atau Butuh Bantuan? Hubungi CS Sekolahmu

Semakin Semangat Belajar dari Mana Saja Bersama Sekolah.mu dengan Kuota Belajar Kemendikbud

Demi memenuhi kebutuhan masyarakat khususnya dari kalangan pelajar terhadap kuota belajar selama PJJ akibat pandemi Covid-19, pemerintah menyediakan beberapa program bantuan untuk mendukung proses belajar mengajar dari rumah. Di antaranya adalah bantuan kuota internet gratis. Melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) RI, pemerintah telah menyalurkan bantuan kuota internet gratis. Sudah dimulai berjalan sejak hari selasa, 22 September 2020. Bantuan ini diharapkan mampu mendukung proses pembelajaran daring bagi seluruh pelajar di Indonesia, mulai dari PAUD hingga Mahasiswa. Sehingga proses pembelajaran tetap dapat berlangsung tanpa terbatas ruang. Kuota Belajar untuk Setiap Pelajar Besaran kuota internet gratis yang akan didapatkan oleh setiap pelajar akan berbeda- beda untuk tetap menunjang proses Pembelajaran secara daring selama masa pandemi Covid-19. Bantuan kuota internet gratis akan diberikan secara bertahap selama empat bulan yang dimulai dari September hingga Desember 2020. Dalam pelaksanaannya, Kemendikbud menggandeng sejumlah aplikasi Pendidikan. Dan Sekolah.mu menjadi salah satu aplikasi yang dapat diakses menggunakan kuota gratis dari Kemendikbud RI. Baca juga: Lebih Fokus Belajar dengan Metode Pomodoro Komitmen Sekolah.mu untuk Pendidikan Indonesia Atas kesempatan baik ini, Sekolah.mu semakin memperkuat komitmennya untuk terus mendukung pemerataan akses pendidikan nasional selama pandemi. Melalui penyediaan program belajar berkualitas dan mudah diakses oleh siapa pun. Komitmen tersebut dipertegas dengan cara melibatkan semakin banyak pihak untuk menyediakan program belajar yang semakin beragam. Termasuk program edukasi Covid-19 yang tentunya sangat dibutuhkan dalam situasi saat ini. Sebagai platform pendidikan kolaboratif, Sekolah.mu memiliki peran yang strategis dalam mendukung kolaborasi untuk masa depan pendidikan Indonesia memasuki era digital. Selain menyediakan beragam program belajar, Sekolah.mu juga mengadopsi berbagai fitur terbaru dan tercanggih. Sehingga akan menambah manfaat belajar sekaligus menjawab kebutuhan pendidikan selama Pandemi. Promo terbaru: Bayar pakai LinkAja, Dapat cashback Rp25.000 Sediakan Beragam Konten dan Program Belajar Melaui Aplikasi Sekolah.mu, seluruh pelajar di Indonesia bisa mengakses beragam konten dan program belajar yang tersedia dari hasil kolaborasi dengan berbagai pihak seperti guru, sekolah, perguruan tinggi, perusahaan, komunitas dan lembaga pendidikan terpercaya lainnya. Aplikasi Sekolah.mu telah beberapa kali menjadi aplikasi rekomendasi dalam kategori pendidikan di playstore. Sehingga menjadi dorongan bagi Sekolah.mu untuk terus memberikan pelayanan dengan kualitas terbaik bagi seluruh pengguna setianya. Segera download Aplikasi Sekolah.mu untuk merasakan pengalaman belajar yang berkesan dan bermakna. Info selengkapnya tentang cara mendapatkan kuota belajar Kemendikbud dapat dilihat melalui: Buku Saku FAQ Program Kuota Belajar

Lebih Fokus Belajar dengan Metode Pomodoro

Sebagai siswa dan mahasiswa, belajar merupakan aktivitas yang wajib kamu lakukan setiap harinya ya. Hasil yang maksimal pastinya didapatkan dari proses belajar yang terstruktur. Namun, apakah kamu merasa sering tidak fokus saat belajar? atau bahkan terkadang kamu lebih sering menjeda aktivitas belajar dengan bermain handphone hingga lupa waktu? Melakukan manajemen waktu belajar menjadi kunci keberhasilan kamu dari masalah kurang fokus. Salah satunya menggunakan metode belajar Pomodoro. Lalu apakah itu metode Pomodoro? Istilah Pomodoro berasal dari Italia Istilah Pomodoro berasal dari bahasa Italia yang berarti tomat. Kok bisa ya? Iya, karena Francesco menggunakan timer berbentuk tomat yang berada dari dapurnya. Francesco Cirillo merupakan penemu teknik belajar Pomodoro di tahun 1980 saat ia berada di masa kuliah. Teknik ini mengacu pada manajemen waktu dengan interval waktu tertentu dan diselingi oleh waktu istirahat. Hal ini agar kondisi fisik dan psikis tidak bekerja terlalu keras. Baca juga: Keseruan Menjadi Content Writer Masa Kini bersama Sekolah.mu Teknik ini ia ciptakan karena Francesco mengalami kesulitan fokus dan gangguan konsentrasi ketika belajar. Maka bagi kamu yang masih sering mengerjakan banyak tugas menjelang akhir batas waktu, perlu mencoba belajar dengan teknik Pomodoro. Berikut 6 cara yang perlu kamu lakukan: 1. Siapkan tugas yang ingin kamu kerjakan. Pertama, kamu harus mengumpulkan buku, tugas, bahan sumber belajar, laptop serta alat tulis untuk memulai aktivitas belajar kamu. Dahulukan tugas prioritas yang memiliki batas waktu pengumpulan paling dekat. Jika perlu, buatkan daftar prioritas di catatan kecil agar kamu lebih mudah mengaturnya. 2. Atur timer kamu selama 25 menit. Sebelum mulai belajar, siapkan timer menggunakan jam weker atau handphone kamu. Pastikan kamu mengaturnya dengan benar agar teknik ini berjalan sesuai dengan metodenya ya. 3. Kerjakan tugas dengan fokus hingga timer berbunyi. Kamu tidak boleh mengerjakan hal lain ataupun melirik timer selama 25 menit ini. Tentu saja kamu harus menjauhkan handphone, makanan dan hal yang dapat mengganggu fokus selama belajar. Bahkan kamu tidak boleh melihat timer serta jam agar tetap konsentrasi. Tujuannya agar pemahaman kamu terhadap yang dipelajari menjadi maksimal. Program belajar rekomendasi:1. Maksimalkan Proses Belajar Online Anda!2. Temukan Cara Belajarmu3. Teknik Mendampingi Anak Belajar 4. Setelah timer berbunyi, berhentilah meskipun tugas yang kamu kerjakan belum selesai. Mungkin kamu merasa segera ingin menyelesaikannya sekaligus, namun hal itu tidak boleh dilakukan ya. Jika waktunya sudah habis, maka kamu harus menjeda kegiatan belajar kamu. Hal ini agar otak kamu bisa rileks. 5. Kemudian istirahat selama 3 -5 menit dan lanjutkan mengerjakan tugas tersebut. Berikan jeda untuk sekadar makan camilan kesukaan atau minum jus favorit kamu. Biarkan otak dan tubuhmu beristirahat sebentar. Jangan terlalu lama ya dan segera kembali ke meja belajar untuk melanjutkan kegiatan belajar kamu. 6. Setelah empat kali mengulang hal yang sama, kamu boleh memperpanjang istirahat menjadi 15-30 menit.  Ketika poin nomor 2 sampai 5 telah kamu lakukan sebanyak empat kali, kamu dapat memperpanjang waktu istirahat menjadi 15-30 menit ya. Kamu bisa memanfaatkannya untuk mendengarkan musik kesukaan, mengobrol dengan kakak. Kamu pun bisa menggunakan waktu istirahat dengan makan makanan berat untuk mengisi energi. Maksimalkan kegiatan belajar kamu bersama Sekolah.mu Melalui teknik pomodoro, akan menjadikan aktivitas belajar kamu semakin teratur. Apalagi jika disertai dengan program belajar dari Sekolah.mu, tentunya akan lebih memaksimalkan hasil belajar lho. Bentuk materi belajar yang terdiri dari video dan animasi, semakin memudahkan kamu memahami beragam materi pembelajaran. Yuk, kunjungi Sekolah.mu melalui www.sekolah.mu atau Aplikasi Sekolah.mu. Aplikasi Sekolah.mu kini memiliki fitur-fitur baru yang dapat membuat prestasi kamu jauh lebih cemerlang. Semangat belajar bersama Sekolah.mu! Baca juga: Lebih Bahagia dan Bermakna dengan Konsep Hidup IKIGAI

Temukan Visi Hidupmu Bersama Sekolah.mu. Raih Kesuksesan Sesuai Mimpimu.

Kamu yang masih duduk di bangku sekolah, pastinya menjalani beberapa aktivitas yang sama berulang kali. Seperti bangun pagi, sekolah, belajar, mengerjakan tugas, mengikuti les dan lainnya. Bagi kamu yang sudah masuk ke dunia kerja. Kamu pun memiliki aktivitas yang harus kamu jalani di setiap harinya. Bangun pagi, berangkat kerja, mengerjakan tanggung jawab, dan pulang. Hal itu kamu kerjakan lima kali sehari dan selalu sama. Beberapa dari kamu mungkin menikmati hal itu. Namun beberapa di antara kamu mungkin bertanya “mengapa aku harus melakukannya?”. Lalu kamu pun bertanya pada dirimu sendiri tentang alasan melakukan hal tersebut. Aktivitas yang berulang kali kamu laksanakan karena kewajiban sosial membuat kamu bertanya “Apakah aku bahagia melakukannya?”. Bahkan kamu berpikir apakah yang kamu lakukan sekarang, sejalan dengan tujuan hidupmu di masa depan. Apakah kamu salah satunya? Rencanakan tujuan hidupmu Menentukan visi artinya kamu memetakan tujuan hidupmu. Dimulai dari membuat beberapa cita-cita yang kamu impikan selama ini. Manfaat dari memetakan tujuan hidup adalah agar setiap hal yang kamu kerjakan menuntun kamu kepada masa depan impianmu. Kamu perlu menemukan alasan mengapa kamu harus les musik, bekerja sebagai desainer atau lainnya. Alasan ini yang akan memotivasi kamu untuk mencapai tujuan hidupmu. Menjadikan kamu tidak mudah menyerah menghadapi tantangan, karena yang dilalui hari ini akan mengantarkanmu pada cita-cita. Program belajar rekomendasi:1. Persiapan dan Perencanaan Karier Kelas 11 Sekolah Cikal2. Pengenalan Profesi Animator3. Kunci Sukses Membangun Start Up Seberapa penting memiliki visi? Memiliki visi itu sangat penting. Karena visi berperan sebagai motivasi bagimu untuk mencapai tujuan hidup. Visi harus ditentukan sedini mungkin. Visi juga memberikan pandangan dan arah. Arah yang menuntunmu untuk melaksanakan segala rencana agar menggapai impian. Ketika kamu memiliki visi ingin menjadi seorang fashion designer, maka kamu akan memetakan jejak pendidikan kamu. Mulai dari les desain, mengikuti fashion show, sekolah desain, bahkan bekerja di perusahaan fashion desain ternama. Walaupun aktivitas yang kamu kerjakan monoton, justru membuat kamu selalu semangat menjalani keseharian kamu. Baca juga: Kopi: Bisnis Paling Menjanjikan untuk Anak Muda? Tentukan visi bersama Sekolah.mu Program temukan visi hidupmu di Sekolah.mu akan mempermudah kamu dalam merencanakan tujuan hidup. Melalui program minat dan bakat yang tentunya mendukung kamu untuk mewujudkan impian. Mulai dari program pengenalan potensi diri, program pengenalan profesi hingga program pengembangan keahlian sesuai minat kamu. Selain itu, melalui kanal youtube Sekolah.mu kamu bisa menemukan banyak inspirasi untuk wujudkan karier impian. Di antaranya adalah konten belajar dengan tema impossible to i am possible, mengembangkan kompetensi diri, dan banyak lagi. Maka dari itu, segera kunjungi Sekolah.mu melalui www.sekolah.mu atau download Aplikasi Sekolah.mu. mulai wujudkan impianmu sekarang juga!

Keseruan Menjadi Content Writer Masa Kini bersama Sekolah.mu

Di era serba digital ini, mulai muncul banyak profesi baru yang berkaitan dengan dunia digital. Content Writer salah satu profesi yang hadir setelah era digital merata di seluruh belahan dunia. Beberapa dari kamu mungkin sering ya mendengar profesi ini. Apakah kamu menganggap seorang Content Writer sama dengan penulis pada umumnya? Content Writer dan Penulis memang memiliki dasar skill menulis. Namun yang membedakan adalah media nya. Penulis lebih sering menulis untuk buku, novel, surat kabar dan lainnya yang masih dalam kategori media cetak. Berbeda dengan Content Writer, memiliki tugas menulis pada platform digital seperti blog, website dan media sosial. Selain itu, Content Writer juga menulis pesan broadcast dan caption untuk kebutuhan platform digital. Secara umum, Content Writer adalah penulis konten untuk website, blog, caption, pesan broadcast dan kebutuhan media sosial. Content Writer biasnaya membuat tulisan sesuai dengan arahan dan permintaan spesifik kliennya. Maka seorang Content Writer akan dituntut untuk memiliki daya kreativitas yang tinggi dan pemikiran yang out of the box. Profesi Content Writer memiliki keunikan dan kelebihan tersendiri. Berikut keseruan jika menjadi seorang Content Writer: 1. Kamu bisa menjadi informan bagi orang di sekitarmu Content Writer akan dituntut untuk selalu update terhadap berbagai hal yang terjadi di sekelilingnya. Karena profesi ini akan menghasilkan tulisan yang menarik dan relevan dengan apa yang sedang terjadi. Sehingga kamu akan rajin membaca berita, literatur dan lainnya. Tuntutan untuk selalu up to date tentunya memiliki maanfaat. Kamu akan dikenal sebagai sosok yang memiliki pengetahuan luas dan peduli dengan isu-isu di sekelilingmu. Maka orang lain pun merasa ketergantungan dan percaya dengan kamu. 2. Kamu akan menjadi teman ngobrol yang asyik Kamu akan dituntut untuk serba tahu ketika menjadi seorang Content Writer. Tulisan yang menarik biasanya membahas suatu hal yang detail informasinya. Ketika kamu peka dengan berbagai isu yang hadir di sekeliling, menjadikan kamu lebih mudah beradaptasi dengan orang lain. Melalui banyak pengetahuan, menyebabkan kamu memiliki berbagai topik pembahasan untuk sering mengobrol dengan orang di sekitarmu. Program belajar rekomendasi:1. Menjadi Content Writer Pemula secara mudah2. Aku Penulis Muda3. Pengantar Membuat Konten Pemasaran 3. Kamu terbiasa untuk berpikir out of the box Kritis membuat kamu memiliki cara berpikir yang out of the box. Melalui tuntutan membuat tulisan yang orisinil, menyebabkan daya kreativitas kamu selalu terasah. Menjadi Content Writer akan mengembangkan soft skill kamu untuk dapat berkarya dengan cara yang unik dan luar biasa. 4. Kamu akan terbiasa meninjau segala sesuatu dari berbagai sudut pandang Objektivitas menjadi poin penting saat kamu membuat tulisan. Cara berpikir kamu tidak boleh hanya melalui satu sudut pandang. Namun, kamu perlu sepakat dalam suatu pemikiran yang dihasilkan dari berbagai sudut pandang. Manfaat dari berfikir objektif adalah tumpuan penilaian tidak berat sebelah sisi. Ada keadilan dari setiap keputusan yang kamu buat. 5. Kamu terbiasa untuk menjaga tutur katamu Dalam menulis, kamu tentu terbiasa menata kata-kata dalam tulisan dengan baik dan benar. Hal ini menjadikan tutur katamu semakin bagus. Jika tutur kata selalu baik, tentu kamu akan menjadi seseorang yang disegani oleh di sekitarmu. Baca juga: Menggali Potensi Anak di Masa Pandemi, Yuk Temani Anak Menjadi Sukses Sejak Dini Menjadi Content Writer masa kini bersama Sekolah.mu Setelah mengetahui berbagai keseruan menjadi seorang Content Writer masa kini. Tentunya bagi kamu yang memiliki hobi menulis akan meningkatkan minatmu untuk menjadi seorang Content Writer. Bersama Sekolah.mu tentunya kamu bisa mewujudkan karier impianmu menjadi Content Writer masa kini.

Ide Bisnis Roti Kekinian untuk Pemula. Yuk Berbisnis Online Dari Rumah!

Bisnis makanan merupakan salah satu primadona yang selalu ramai pasarnya. Mulai dari makanan berat sampai cemilan sehari-hari dapat kamu manfaatkan sebagai peluang usaha. Terlebih jika kamu hobi memasak atau kuliner, maka hobi kamu bisa menjadi penghasilan tambahan lho. Salah satunya adalah bisnis roti kekinian yang sangat digemari masyarakat. Dengan mengeksplorasi skill dan pengalaman memasak, kamu bisa mencoba variasi resep roti  yang menarik. Branding dengan kemasan yang menarik dan perhatikan makanan agar selalu higienis dan mudah dipaketkan. Tentunya bersama Sekolah.mu, pemula tidak perlu khawatir untuk memulai bisnis roti kekinian dari rumah. 1. Cream Cheese Garlic Bread Roti yang sedang ramai di media sosial ini tentunya memiliki rasa yang khas dan tekstur yang pekat. Terdapat kerenyahan dipermukaan roti, dipadu dengan lembutnya cream cheese didalamnya. Roti ini memiliki penggemar yang sangat banyak maka kamu perlu coba sebagai ide bisnis di rumah. Cara pembuatan roti ini tergolong mudah dan memiliki bahan yang simpel. 2. Toast Daging dan Sayuran Toast atau roti panggang yang berisi daging, sayuran, saus dan mayones sangat digemari oleh anak muda. Rasanya yang gurih serta mengenyangkan perut menjadikan toast pilihan utama saat lapar melanda. Toast sangat nyaman dimakan di kantor sehingga pembelinya akan selalu ramai. Pembuatan toast sangat mudah sekali untuk dipraktekkan para pemula di rumah. Program belajar rekomendasi:1. Pastry and Bakery 2: Short Pastry2. Tips Berjualan Online untuk Usaha Kecil dan Menengah3. Pelatihan Aneka Pastry dan Bakery 3. Roti Bakar Topping Boba Roti bakar topping boba juga menjadi makanan kekinian yang menarik masyarakat. Cara pembuatan roti bakar ini sangat mudah. Kamu hanya perlu menyiapkan roti bakar yang telah diisi oleh selai buah, serta siapkan boba untuk topping diatasnya. Kamu juga bisa berkreasi dengan varian isian roti untuk memperkaya cita rasanya. 4. Opera Cake Pastry Jenis kue ini sangat identik dengan rasa manis dan tekstur cokelat yang lembut. Kue opera juga tidak pernah sepi peminat lho. Cocok sekali untuk dijadikan pilihan usaha roti kekinian di rumah. Kamu bisa berkreasi dengan beragam rasa favorit di kue operamu. Untuk pemula bisa mencoba membuat pastry ini ditemani pembelajaran dari program Sekolah.mu lho. Baca juga: Menggali Potensi Anak di Masa Pandemi, Yuk Temani Anak Menjadi Sukses Sejak Dini Yuk, Mulai Berbisnis Roti Kekinian Bersama Sekolah.mu Mulai dari yang hobi memasak bahkan pemula dapat mudah sekali membangun bisnis roti kekinian dari rumah dengan program Sekolah.mu. Berbagai pembelajaran mengenai membuat roti dan pastry yang enak menjadi modal utama kamu memulai usaha kuliner. Jangan lewatkan kesempatan kamu untuk memulai usaha rumahan dan kunjungi www.sekolah.mu atau download Aplikasi Sekolah.mu untuk menunjang keberhasilan bisnismu ya!

Program Bisnis Sekolah.mu Hadir dengan Bahasa Isyarat

WhatsApp Business menjadi salah satu pilihan media pemasaran yang banyak digunakan masyarakat untuk mempromosikan usahanya. Karena penggunaannya yang dianggap mudah, sederhana dan cepat. Sehingga pemanfaatan WhatsApp Business menjadi penting di kalangan pengusaha. Hebatnya, Sekolah.mu menghadirkan bentuk pembelajaran yang dilengkapi dengan bahasa isyarat. Program WhatsApp Business dari Sekolah.mu diawali dengan pengenalan mengenai tahapan-tahapan penggunaan yang dilaksanakan melalui platform Sekolah.mu. Disertai dengan materi pemanfaatan fitur-fitur yang ada, didukung dengan video materi yang menjelaskan proses secara detail. Sehingga memberikan materi secara utuh kepada seluruh peserta. Menjadikan penggunaan Whatsapp Business dapat dimanfaatkan dengan optimal untuk aktivitas pemasaran usaha. Program belajar rekomendasi:1. Berjualan Pakai WhatsApp Business2. Strategi Marketing Bisnis untuk Menaikkan Penjualan3. Belajar Bisnis dan Resep Kuliner Rumahan Sekolah.mu memahami bahwa setiap orang punya hak yang sama untuk mendapatkan akses pendidikan, khususnya pendidikan keterampilan untuk berbisnis di masa pandemi Covid-19. Sehingga Sekolah.mu melaksanakan proses pelatihan dilengkapi dengan penerjemah bahasa Insyarat. Harapannya agar setiap peserta tanpa terkecuali bisa memperoleh materi secara utuh. Sesi pelatihan WhatsApp Business disertai bahasa isyarat tentunya semakin mempermudah siapa pun untuk mengikuti proses pelatihan dari Sekolah.mu. Mengingat siapa pun saat ini sangat membutuhkan dukungan untuk terus dapat memiliki penghasilan meski dari rumah karena dampak buruk dari pandemi Covid-19. Program sesi diskusi dibimbing langsung oleh narasumber yang ahli dan pakar dalam bidangnya. Peserta diberikan materi tentang stategi khusus berbisnis yang tepat agar menunjang segala jenis usaha milik peserta. Narasumber dibantu oleh penerjemah pada sesi live. Sehingga informasi yang disampaikan narasumber langsung diterjemahkan dalam bentuk bahasa isyarat agar dapat dipahami dan dimengerti peserta. Baca juga: Sekolah.mu Terima Penghargaan dari Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Hadirkan Pembelajaran Online Tanpa Batas Untuk Murid Inovasi Program Dilengkapi Bahasa Isyarat Pembelajaran di Sekolah.mu semakin tanpa batas. Kini, siapa pun bisa mendapatkan pembelajaran yang terintergrasi digital dengan metode baru. Metode pembelajaran yang dilengkapi bahasa isyarat, menandakan Sekolah.mu senantiasa terus memberikan inovasi terbaru. Melalui platform Sekolah.mu, pebisnis dari rumah tetap dapat meningkatkan pendapatannya melalui tips dan trik dari program-program yang telah disediakan. Belajar di Sekolah.mu Melalui inovasi pembelajaran dengan bahasa isyarat, tentunya menjadikan Sekolah.mu sebagai platform blended learning yang ramah bagi siapa pun. Dengan sistem blended learning membuat pembelajaran semakin menyenangkan, tak terbatas ruang dan waktu serta fleksibel. Seluruh program mengenai bisnis dapat diakses melalui www.sekolah.mu atau Aplikasi Sekolah.mu.

Sekolah Hutan, Mata Pelajaran Unik dari Negara Inggris

Mata pelajaran di sekolah yang biasa kita dengar adalah matematika, bahasa Indonesia, biologi dan lainnya. Kegiatan mata pelajaran tersebut pun dilaksanakan di dalam ruang kelas. Namun, berbeda dengan Negara Inggris, beberapa sekolahnya memiliki kelas Sekolah Hutan dalam mata pelajarannya. Di Sekolah Hutan, murid diberi pemahaman tentang mengarahkan diri saat berada di hutan. Selain itu, terdapat aktivitas mengenal cabang ranting, membuat api, membangun gubuk dan membedakan tanaman yang dapat dimakan atau tidak. Murid-murid di inggris sangat menyukai hutan dan mereka betah setiap melaksanakan mata pelajaran Sekolah Hutan. Bahkan rata-rata murid di Inggris hanya memerlukan waktu 10 menit untuk sampai di Sekolah Hutan. Karena jumlah area hutan di Inggris masih terbilang banyak. Murid dapat dengan mudah mengeksplorasi pengetahuannya di alam melalui Sekolah Hutan. Lalu apa saja ya kelebihan jika anak mengikuti sekolah alam? 1. Meningkatkan Daya Imajinasi dan Kreativitas Ketika memasuki alam, murid akan memiliki ruang gerak yang lebih luas. Murid biasanya akan aktif untuk melihat, menyentuh dan mengumpulkan berbagai macam hal yang ada di hutan. Mereka akan langsung membayangkan bagaimana membuat rumah-rumahan, membuat api unggun dan lainnya. Maka murid akan terbiasa menemukan solusi dari berbagai rintangan yang mereka hadapi selama mengikuti sekolah alam. Sehingga menuntut murid untuk selalu berfikir kreatif menemukan solusi. 2. Melatih Jiwa Sosial Selama berkegiatan di sekolah alam, tentunya medan aktivitas murid sangat beragam seperti, rerumputan, tanjakan, lumpur dan lainnya. Murid akan dilatih jiwa sosialnya ketika temannya mendapatkan hambatan untuk melewati rintangan. Maka murid akan membantu temannya untuk keluar dari kesulitan. Dari pengalaman tersebut jiwa sosial murid akan terus terasah. Program belajar rekomendasi:1. Bermain dengan Kelinci2. Percobaan Menyenangkan Sampahku Tanggung Jawabku3. Alam dan Sekitarku 3. Melatih Kerja Sama Tim Selama di hutan, tentunya murid akan diarahkan untuk memiliki misi setiap grupnya. Mulai dari menanam tumbuhan, bercocok tanam, bahkan kegiatan outbound. Dari kegiatan tersebut tentunya murid akan bekerja sama dengan teman satu timnya. Agar dapat meraih keberhasilan dalam bercocok tanam dan menyelesaikan tantangan outbound. Pada akhirnya murid secara nurani akan terlatih untuk saling berbagi tugas sehingga mencapai hasil akhir yang mereka inginkan. 4. Membentuk Karakter dan Sikap Bijak Murid akan mengalami banyak peristiwa selama melaksanakan sekolah alam. Selama murid mendapatkan hambatan tentunya cara berfikir dan bersikap murid terasah dari hal tersebut. Cara murid untuk menghadapi ketakutannya, membuat keputusan dan berfikir luas akan membuat karakter murid terasah menjadi lebih bijak. Baca juga: Menggali Potensi Anak di Masa Pandemi, Yuk Temani Anak Menjadi Sukses Sejak Dini Sekolah Alam Digital Setelah penjelasan beberapa poin di atas tentunya sekolah alam memiliki banyak manfaat untuk perkembangan murid. Di situasi pandemi seperti ini, bukan lagi menjadi hambatan bagi anak untuk belajar mengenal alam sekitar. Melalui Sekolah.mu, banyak program pembelajaran yang menyediakan materi secara menarik berbentuk audio dan visual. Belajar di Sekolah.mu Program sekolah alam versi Sekolah.mu tentunya mengajak anak untuk mengeksplorasi alam menggunakan media digital yang dapat diakses dari rumah. Sehingga Anak tetap mendapatkan materi dan praktek sekolah alam dari rumah. Para Orang Tua juga diajak terlibat dalam mendampingi anak ketika mengeksplorasi materi melalui program Sekolah.mu. Seluruh program seru Sekolah.mu tentang alam dapat diakses melalui www.sekolah.mu dan Aplikasi Sekolah.mu.

Sekolah.mu Hadiri Pertemuan Ngobrol Bareng Gubernur DKI: Semua Kerja Barengan untuk Pendidikan

Kegiatan Ngobrol Bareng Gubernur DKI Jakarta menjadi acara yang sangat menarik karena memuat kegiatan berbagai pengalaman murid yang telah melaksanakan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ). Selain pengalaman, kegiatan ini juga diisi dengan berbagi aspirasi para murid mengenai pengajaran jarak jauh yang dilakukan di sekolah masing-masing. Pembahasan tersebut menjadi perhatian bagi Sekolah.mu sehingga turut serta menghadiri pertemuan Ngobrol Bareng Gubernur DKI Jakarta. Sekolah.mu berpartisipasi untuk mendengar berbagai pengalaman murid selama mengikuti Pembelajaran Jarak Jauh. Segala bentuk masukan sangat penting agar dapat terus bekerja sama dengan berbagai pihak untuk pendidikan DKI Jakarta yang lebih baik. Diikuti oleh berbagai sekolah Kegiatan Ngobrol Bareng Gubernur DKI ini mendapat antusias yang besar karena diikuti oleh berbagai sekolah di Jakarta. Diantaranya ada 11 SMA, 5 SMK dan 4 Madrasah Aliyah di Jakarta yang hadir di Balai Kota Jakarta dengan protokol kesehatan yang ketat. Adapun peserta yang mengikuti kegiatan ini secara daring melalui Aplikasi Zoom yang diikuti oleh berbagai sekolah di Jakarta. Diantaranya adalah 40 SMA, 30 SMK dan 10 Madrasah Aliyah di Jakarta. Kegiatan ini menghasilkan kumpulan pengalaman murid selama mengikuti Pembelajaran Jarak Jauh. Mayoritas pengalaman murid mengenai Pembelajaran Jarak Jauh adalah keterbatasan fleksibilitas Guru dalam menyampaikan materi belajar, kurang menariknya materi yang hanya tersedia dalam bentuk teks, kurangnya interaktif antara Guru dan murid sehingga membuat semangat murid semakin menurun. Maka dari berbagi pengalaman ini menghasilkan harapan dari murid yang mengikuti proses belajar daring. Baca juga: Sekolah.mu Terima Penghargaan dari Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Hadirkan Pembelajaran Online Tanpa Batas Untuk Murid Sekolah.mu beri perhatian besar Dari berbagai evaluasi yang dipaparkan oleh murid selama acara, tentunya mendapat perhatian besar dari Sekolah.mu. Sebagai sekolah blanded learning pertama di Indonesia, Sekolah.mu telah menyediakan ribuan sesi pembelajaran kepada seluruh warga Jakarta. Serta mendapat penghargaan dari Dinas Pendidikan DKI Jakarta atas kontribusinya. Belum genap satu tahun, Sekolah.mu sudah banyak memberikan program pembelajaran yang memfasilitasi seluruh murid Jakarta agar tetap bisa belajar dari rumah di tengah situasi pandemi. Sekolah.mu secara gratis menyediakan platform belajar bagi para murid di seluruh Indonesia melalui program Belajar Live, Kelas.mu, Karier.mu dan yang lainnya. Program-program tersebut dapat diakses secara mudah melalui website www.sekolah.mu, Aplikasi Sekolah.mu dan youtube Sekolah.mu. Seluruh materi dari program yang tersedia merupakan hasil kolaborasi dari Guru, ahli dan pakar di bidangnya. Serta bentuk materi yang interaktif menjadikan pembelajaran murid semakin menyenangkan dan mudah dipahami. Sehingga gaya belajar Sekolah.mu mampu meningkatkan semangat belajar murid. Program belajar rekomendasi: 1. Program Intensif UTBK 20202. Menjadi Content Writer Pemula secara mudah3. Membuat Desain Mug dan Kaos Sekolah Murid Merdeka Selain itu melalui Sekolah Murid Merdeka, Sekolah.mu menghadirkan sekolah digital yang tentunya memilki kurikulum berbasis Nasional yang personal dan fleksibel. Kemudahan proses belajar yang terintegrasi digital membuat murid dapat dengan mudah dan nyaman belajar di rumah. Seluruh materi yang tersedia di Sekolah Murid Merdeka menyediakan berbagai program pembelajaran hasil dari kolaborasi guru, sekolah, perusahaan, komunitas dan pakar. Tentunya menjadi jawaban keresahan para murid yang telah mengaspirasikan pengalaman Pembelajaran Jarak Jauh yang mengalami banyak kendala. Guru yang menjadi pembimbing di Sekolah Murid Merdeka pun memiliki keunggulan pengalaman lebih dari 10 tahun. Program pembelajaran tersedia mulai dari materi sekolah hingga materi pengembangan minat dan bakat murid. Bentuk materi yang disediakan mulai dari E-book hingga video pembelajaran memiliki ketertarikan sendiri bagi murid untuk belajar secara menyenangkan. Sekolah Murid Merdeka memiliki keunggulan belajar tanpa batas ruang dan waktu, sehingga murid dapat belajar secara efektif dan efisien dari rumah. Dari kegiatan Ngobrol Bareng Gubernur DKI Jakarta, Sekolah.mu berharap bisa selalu menjadi bagian besar untuk pendidikan DKI Jakarta yang lebih baik. Sekolah.mu siap menghadirkan lebih banyak lagi inovasi pembelajaran yang dibutuhkan murid. Serta senantiasa turut hadir di berbagai kegiatan untuk kemajuan pendidikan Indonesia. Segera daftar: Sekolah Murid Merdeka